
Dalam balapan MotoGP Republik Ceko, Minggu (26/8/2012) malam WIB, Lorenzo (Yamaha) dan Pedrosa (Repsol Honda) sudah terlibat persaingan ketat sedari awal.
Kemudian di lap terakhir, Pedrosa yang sedang memimpin balapan sempat diasapi Lorenzo lewat sebuah manuver jitu. Pedrosa pun mengaku ia memang "kecolongan".
"Itu adalah lap terakhir yang berat karena aku tahu Jorge sangat cepat di pertengahan tikungan. Aku bisa mendengar motornya mengikutiku. Aku tahu celah kecil saja akan membuatnya lewat," kata Pedrosa di Autosport.
"Aku kemudian membuka 'pintu' sedikit lebih banyak dari biasanya dan boom, ia langsung masuk dan aku melihatnya di depanku," kisahnya.
Namun demikian, Pedrosa kembali mampu merebut posisi terdepan dari Lorenzo sebelum garis finis. Sukses memenangi duel menegangkan semacam itu, ia jelas gembira.
"Nyaris sebelum tikungan terakhir, aku mulai mengejarnya. Ia berusaha melepas rem dan kami bersisian saat menuju tikungan tapi aku (yakin) bisa memenangi balapan ini."
"Itu luar biasa sekali dan aku amat senang," simpul Pedrosa.
bwin GRAND PRIX CESKE REPUBLIKY
Brno, Sunday, August 26, 2012
Weather Conditions:
| Track Condition: Dry| Air: 18º| Humidity: 79%| Ground: 23ºRecords:
Pole Lap: | Jorge LORENZO | 1'55.799 | 168.0 Km/h | |
---|---|---|---|---|
Fastest Lap: | Lap: 8 | Jorge LORENZO | 1'56.274 | 167.3 Km/h |
Circuit Record Lap: | 2012 | Jorge LORENZO | 1'56.274 | 167.3 Km/h |
Best Lap: | 2012 | Jorge LORENZO | 1'55.799 | 168.0 Km/h |